Jumat, 24 Oktober 2014

Tips Memilih VGA Card Yang Baik Dan Berkualitas

Tips Membeli VGA Card Yang Baik Dan Berkualitas - VGA sangat menentukan seberapa baik tampilan grafik komputer kita. Bagi orang yang bermain game ringan saya rasa vga onboard sudah cukup. Namun bagaimana dengan gamer sejati ? Ya, untuk kepuasan bermain game mereka harus mengupgrade VGA mereka. Dalam memilih VGA ketelitian dan kecermatan sangat diperlukan untuk mendapatkan VGA yang diinginkan. Oleh karena itu saya akan memberikan tips memilih VGA dengan baik dan berkualitas.

Garansi

 

Saat ini sudah banyak merek - merek VGA yang beredar dipasaran, seperti ASUS, ZOTAC, GIGABYTE, dll. Dari semua merek tersebut rata - rata kualitasnya beda - beda dikit, karena semua merek VGA dari pabrik sudah melewati "quality control" sebelum sampai ke konsumen, dan soal harga pasti tidak jauh berbeda. Yang perlu di perhatikan adalah seberapa lamakah garansi yang di tawarkan produk tersebut. Karena semakin lama garansi pasti kualitas dari produk tersebut sudah tidak diragukan lagi.

GPU (Graphic Processing Unit)

GPU atau Graphic Processing Unit adalah sebuah mesin atau prosesor khusu yang digunakan untuk bagian grafis 3D. GPU ini sama halnya seperti processor dalam motherboard. Saat ini ada 2 produsen GPU yang paling populer, yaitu NVIDIA dan AMD. Soal harga, AMD lebih murah ketimbang NVIDIA. Untuk anda yang bukan seorang gamer sejati mungkin AMD adalah pilihan yang tepat, AMD sudah cukup untuk memainkan game - game berat yang hanya dimainkan di seingle monitor. Sedangkan NVIDIA sangat tepat bagi seorang yang benar - benar maniak terhadap game, atau seorang designer yang menggunakan multiple monitor.

Besar Memory dan Bit

Saat ini banyak vendor VGA yang menawarkan vga dengan kapasitas memory yang tinggi. Saya rasa memory vga 1Gb - 2Gb sudah cukup, karena memory RAM bisa di sharing ke memory vga. Yang perlu anda perhatikan adalah seberapa besar bit pada VGA itu, bit bukan byte. Bitrate pada vga menentukan seberapa cepat kecepatan render gambar, jadi vga dengan bitrate yang besar akan lebih cepat merender gambar dibandingkan dengan vga yang bitrate-nya kecil. Ibarat pipa air, semakin besar lubang pipa maka semakin banyak air yang mengalir dalam waktu tertentu.

Tipe Memory

Tipe memory juga berpangaruh terhadap performa vga. VGA dengan tipe memory DDR5 kecepatan mengaksesnya akan lebih cepat ketimbang DDR3. Jadi pilihlah vga dengar DDR yang tinggi. Namun semakin tinggi DDR nya maka harganya juga semakin mahal.

Yang perlu diperhatikan dari semuanya adalah sesuaikan untuk kebutuhan anda, jangan sampai anda membeli VGA yang harganya mahal hanya untuk memainkan game ringan apalagi hanya untuk pekerjaan kantoran (Office). Juga perhatikan keuangan anda, sesuaikan harga vga dengan kondisi keuangan anda, jangan sampai anda tidak makan hanya demi ingin membeli vga yang mahal.

Sekian tips dari saya, semoga bermanfaat bagi anda yang ingin membeli VGA Card baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back To Top